PID (Pelvic Inflammatory Disease) atau Penyakit Radang Panggul

Tuesday, May 24, 2011 - 
Penyakit Radang Panggul ( PID, Pelvic Inflammatory Disease) adalah suatu peradangan pada tuba falopii (saluran yg menghubungkan indung telur dengan rahim).

Peradangan tuba falopii terutama terjadi pada wanita yang secara seksual aktif.
Resiko terutama ditemukan pada wanita yang memakai IUD.

Penyebab PID

Peradangan biasanya disebabkan oleh infeksi bakteri, dimana bakteri masuk melalui vagina dan bergerak ke rahim lalu ke tuba falopii.
90-95% kasus PID disebabkan oleh bakteri yang juga menyebabkan terjadinya penyakit menular seksual (misalnya klamidia, gonore, mikoplasma, stafilokokus, streptokokus).

Infeksi ini jarang terjadi sebelum siklus menstruasi pertama, setelah menopause maupun selama kehamilan.
Penularan yang utama terjadi melalui hubungan seksual, tetapi bakteri juga bisa masuk ke dalam tubuh setelah prosedur kebidanan/kandungan (misalnya pemasangan IUD, persalinan, keguguran, aborsi dan biopsi endometrium).

Penyebab lainnya yang lebih jarang terjadi adalah:
  • Aktinomikosis (infeksi bakteri)
  • Skistosomiasis (infeksi parasit)
  • Tuberkulosis.
  • Penyuntikan zat warna pada pemeriksaan rontgen khusus.
Faktor resiko terjadinya PID:
  • Aktivitas seksual pada masa remaja
  • Berganti-ganti pasangan seksual
  • Pernah menderita PID
  • Pernah menderita penyakit menular seksual
  • Pemakaian alat kontrasepsi yang bukan penghalang.
Gejala-gajala yang muncul :

Gejala biasanya muncul segera setelah siklus menstruasi. Penderita merasakan nyeri pada perut bagian bawah yang semakin memburuk dan disertai oleh mual atau muntah.

Biasanya infeksi akan menyumbat tuba falopii. Tuba yang tersumbat bisa membengkak dan terisi cairan. Sebagai akibatnya bisa terjadi nyeri menahun, perdarahan menstruasi yang tidak teratur dan kemandulan.

Gejala lainnya yang mungkin ditemukan pada PID:
  • Keluar cairan dari vagina dengan warna, konsistensi dan bau yang abnormal
  • Demam
  • Perdarahan menstruasi yang tidak teratur atau spotting (bercak-bercak kemerahan di celana dalam
  • Kram karena menstruasi
  • Nyeri ketika melakukan hubungan seksual
  • Perdarahan setelah melakukan hubungan seksual
  • Nyeri punggung bagian bawah
  • Kelelahan
  • Nafsu makan berkurang
  • Sering berkemih
  • Nyeri ketika berkemih.
DIAGNOSA PID

Diagnosis ditegakkan berdasarkan gejala dan hasil pemeriksaan fisik. Dilakukan pemeriksaan panggul dan perabaan perut.

Pemeriksaan lainnya yang biasa dilakukan:
  • Pemeriksaan darah lengkap
  • Pemeriksan cairan dari serviks
  • Kuldosentesis
  • Laparoskopi
  • USG panggul. 

PID tanpa komplikasi bisa diobati dengan antibiotik dan penderita tidak perlu dirawat.

Jika terjadi komplikasi atau penyebaran infeksi, maka penderita harus dirawat di rumah sakit. Antibiotik diberikan secara intravena (melalui pembuluh darah) lalu diberikan per-oral (melalui mulut). Jika tidak ada respon terhadap pemberian antibiotik, mungkin perlu dilakukan pembedahan.

Semoga bermanfaat =))

When that cat's away, the mice will play

Anda dapat Melihat Postingan Lainnya disini::

Stadium pada Kanker Serviks

Manfaat Durian

Tips Mencegah Kanker Serviks

Penyebab Kanker Serviks

Sindrom Ovarium Polikistik (SOPK)
READ MORE - PID (Pelvic Inflammatory Disease) atau Penyakit Radang Panggul



Stadium pada Kanker Serviks


Gejala Kanker Serviks

Pada awalnya perjalanan penyakit dari kanker serviks dapat berupa pembakal kanker atau lesi prakanker. Perubahan prekanker ini biasanya tidak menimbulkan gejala dan tidak terdeteksi kecuali jika wanita tersebut menjalani pemeriksaan panggul atau pap smear.

Gejala biasanya baru muncul ketika sel serviks yang abnormal berubah menjadi keganasan dan menyusup ke jaringan sekitarnya. Pada saat ini dapat timbul gejala seperti gangguan menstruasi, perdarahan vagina, serta keputihan.

Pendarahan vagina yang tidak normal seperti :
  •     Pendarahan di antara periode menstruasi yang regular.
  •     Periode menstruasi yang lebih lama dan lebih banyak dari biasanya.
  •     Pendarahan setelah hubungan seksual atau pemeriksaan panggul.
  •     Rasa sakit saat berhubungan seksual.
  •     Timbulnya keputihan yang bercampur darah dan berbau.
  •     Nyeri panggul dan gangguan atau bahkan tidak bisa buang air kecil.
Bila mengalami salah satu gejala di atas, segeralah hubungi dokter! Kondisi di atas tidak selalu disebabkan oleh kanker serviks, tapi dapat merupakan tanda infeksi vagina yang perlu segera diobati.




STADIUM

Untuk tumbuh menjadi kanker leher rahim dibutuhkan beberapa tahun sejak sel-sel leher rahim mengalami perubahan. Sel-sel leher rahim abnormal yang bukan merupakan sel kanker namun dapat berkembang menjadi kanker disebut dengan cervical intra – epithelial neoplasia (CIN). CIN juga disebut sebagai sel-sel prekanker yang jika tidak ditangani lebih lanjut akan berpotensi untuk berkembang menjadi kanker. Namun tidak semua wanita yang memiliki CIN akan menderita kanker. Keberadaan CIN identik dengan displasia (Anonim, 2003c).

Perkembangan kanker servik meliputi displasia ringan (5 tahun), displasia sedang (3 tahun), displasia berat (1 tahun) sampai menjadi kanker stadium 0. Tahap pra kanker ini sering tidak menimbulkan gejala (92%), selanjutnya masuk tahap kanker invasif berupa kanker stadium I sampai stadium IV (Anonim, 2003).

Perkembangan kanker leher rahim dibagi menjadi 5 stadium berdasarkan ukuran tumor, kedalaman penetrasi pada leher rahim dan penyebaran kanker di dalam maupun diluar leher rahim. Stadium-stadium tersebut adalah sebagai berikut (Canavan dan Doshi, 2000) :

1. Stadium 0 : Terjadi pertumbuhan kanker (karsinoma) pada jaringan epitel leher rahim

2. Stadium I : Pertumbuhan kanker masih terbatas pada leher rahim
  
    2.1. Ia :  Secara mikroskopis, kanker telah menginvasi jaringan (terjadi penetrasi). Ukuran invasi sel kanker : kedalaman < 5 mm, sedangkan lebarnya < 7 mm
         2.1.1.  Ia1 : Ukuran invasi mempunyai kedalaman < 3 mm dan lebar < 7 mm
         2.1.2.  Ia2 :  Kedalaman invasi > 3 mm dan < 5 mm, lebar < 7 mm
  
     2.2. Ib :  Terjadi lesi yang ukurannya lebih besar dari lesi yang terjadi pada stadium Ia
         2.2.1.  Ib1 : Ukuran tumor < 4 cm
         2.2.2.  Ib2 : Tumor > 4 cm

3. Stadium II :  Karsinoma meluas sampai keluar leher rahim tetapi belum sampai dinding pelvis; karsinoma menyerang vagina tapi belum mencapai 1/3 vagina bagian bawah.

      3.1. IIa : Belum ada parameter yang jelas.
      3.2. IIb : Parameter jelas.

4. Stadium III : Karsinoma meluas ke dinding pelvis; pada pemeriksaan rektal, tidak terlihat adanya ruang kosong antara tumor dan dinding pelvis; tumor menyerang 1/3 vagina bagian bawah; pada semua kasus juga ditemukan adanya hidronefrosis atau ginjal tidak berfungsi.

      4.1. IIIa : Kanker tidak menjalar ke dinding pelvis, tapi menyerang 1/3 vagina bagian bawah.
      4.2. IIIb : Menjalar ke dinding pelvis, terjadi hidronefrosis atau kegagalan fungsi ginjal, atau keduanya.

5. Stadium IV : Karsinoma meuas melewati pelvis atau mukosa kandung kemih atau rektal.

      5.1. IVa : Menyebar ke organ yang berdekatan.
      5.2. IVb : Menyebar ke organ yang jauh.

Semoga Bermanfaat =))

Good manners consist of small sacrifices.

Anda dapat melihat postingan lainnya disini::

Manfaat Durian

Tips Mencegah Kanker Serviks

Penyebab Kanker Serviks

Sindrom Ovarium Polikistik (SOPK)

Tips Memilih Yoghurt
READ MORE - Stadium pada Kanker Serviks



Manfaat Durian


Durian adalah nama tumbuhan tropis yang berasal dari Asia Tenggara, sekaligus nama buahnya yang bisa dimakan. Nama ini diambil dari ciri khas kulit buahnya yang keras dan berlekuk-lekuk tajam sehingga menyerupai duri. Sebutan populernya adalah "raja dari segala buah" (King of Fruit), dan durian adalah buah yang kontroversial. Meskipun banyak yang menyukainya, sebagian yang lain muak dengan aromanya. (WIKIPEDIA)

Penyakit yang Bisa Diatasi dengan Makan Durian. Mendengar durian yang terlintas di pikiran orang adalah buah lezat tapi jahat karena kadar lemaknya super tinggi. Tapi jangan takut dulu, jika dimakannya tidak berlebihan durian justru bisa jadi obat.

Nilai gizi

Setiap 100 g salut biji mengandung 67 g air, 28,3 g karbohidrat, 2,5 g lemak, 2,5 g protein, 1,4 g serat; serta memiliki nilai energi sebesar 520 kJ. Durian juga banyak mengandung vitamin B1, vitamin B2, dan vitamin C; serta kalium, kalsium dan fosfor.

Dikutip dari Healthmad, Jumat (12/11/2010), berikut ini adalah beberapa penyakit yang bisa diatasi dengan makan buah durian yang tidak terlalu banyak.

1. Mengatasi sembelit karena banyak mengandung serat
2. Mengatasi anemia karena mengandung folat atau Vitamin B9 yang dibutuhkan untuk memproduksi sel darah merah
3. Menjaga kesehatan kulit karena mengandung Vitamin C yang berfungsi sebagai antioksidan dan antipenuaan
4. Mengandung banyak potasium atau kalsium sehingga baik untuk keseahtan tulang dan persendian
5. Asal tidak dimakan berlebihan, kandungan mangaan dalam durian bisa menjaga kadar gula darah tetap stabil
6. Mengandung senyawa tembaga yang bisa menjaga kesehatan kelenjar tiroid
7. Menjaga nafsu makan karena banyak mengandung thiamin atau Vitamin B1
8. Mengatasi migrain karena mengandung senyawa riboflavin atau Vitamin B2
9. Meredakan stres dan mengatasi depresi karena mengandung Vitamin B6 atau piridoksin
10. Menjaga kesehatan gigi dan mulut karena mengandung posphor.

Tahukah Ladies?? ternyata kulit durian bermanfaat juga lhoo buat menghilangkan rasa mabuk dan panas setelah memakan durian dalam porsi besar. Selain itu, juga dapat menghilangkan bau durian di tangan dan mulut setelah terkontaminasi dengan buah durian. Kulit durian juga dipercaya mampu untuk mengobati ruam pada kulit (sakit kurap) dan susah buang air besar (sembelit). Kulit buah ini pun biasa dibakar dan abunya digunakan dalam ramuan untuk melancarkan haid. Selain itu kulit durian dapat dipakai sebagai bahan abu gosok yang bagus, dengan cara dijemur sampai kering dan dibakar sampai hancur.

Dari bijinya juga, kita dapat merebus atau membakarnya dan dapat dijadikan cemilan sehat karena mengandung pati yang sangat tinggi. Tapi perlu diingat, tidak diperbolehkan memakan biji mentah dari buah yang berasal dari genus Durio ini, karena asam lemak siklopropena (cyclopropene) yang terkandung dalam biji durian bersifat racun bagi tubuh.

Semoga bermanfaat =))

We Can Take From Our Life Up To What We Put To It


Postingan Lainnya dapat Anda Lihat disini ::

Tips Mencegah Kanker Serviks


Penyebab Kanker Serviks

Sindrom Ovarium Polikistik (SOPK)


Tips Memilih Yoghurt

Manfaat Yoghurt
READ MORE - Manfaat Durian



Tips Mencegah Kanker Serviks


Pada tahap awal, penyakit ini tidak menimbulkan gejala yang mudah diamati. Itu sebabnya, Anda yang sudah aktif secara seksual amat dianjurkan untuk melakukan tes pap smear setiap dua tahun sekali. Gejala fisik serangan penyakit ini pada umumnya hanya dirasakan oleh penderita kanker stadium lanjut.

Gejala kanker serviks tingkat lanjut :
  •     munculnya rasa sakit dan perdarahan saat berhubungan intim (contact bleeding).
  •     keputihan yang berlebihan dan tidak normal.
  •     perdarahan di luar siklus menstruasi.
  •     penurunan berat badan drastis.
  •     Apabila kanker sudah menyebar ke panggul, maka pasien akan menderita keluhan nyeri punggung
  •     juga hambatan dalam berkemih, serta pembesaran ginjal.
Masa preinvasif (pertumbuhan sel-sel abnormal sebelum menjadi keganasan) penyakit ini terbilang cukup lama, sehingga penderita yang berhasil mendeteksinya sejak dini dapat melakukan berbagai langkah untuk mengatasinya.

Infeksi menetap akan menyebabkan pertumbuhan sel abnormal yang akhirnya dapat mengarah pada perkembangan kanker. Perkembangan ini memakan waktu antara 5-20 tahun, mulai dari tahap infeksi, lesi pra-kanker hingga positif menjadi kanker serviks.

Pap smear adalah metode pemeriksaan standar untuk mendeteksi kanker leher rahim. Namun, pap smear bukanlah satu-satunya cara yang bisa dilakukan untuk mendeteksi penyakit ini. Ada pula jenis pemeriksaan dengan menggunakan asam asetat (cuka).

Menggunakan asam asetat cuka adalah yang relatif lebih mudah dan lebih murah dilakukan. Jika menginginkan hasil yang lebih akurat, kini ada teknik pemeriksaan terbaru untuk deteksi dini kanker leher rahim, yang dinamakan teknologi Hybrid Capture II System (HCII).

Meski menempati peringkat tertinggi di antara berbagai jenis penyakit kanker yang menyebabkan kematian, kanker serviks merupakan satu-satunya jenis kanker yang telah diketahui penyebabnya. Karena itu, upaya pencegahannya pun sangat mungkin dilakukan. Yaitu dengan cara :
  •     tidak berhubungan intim dengan pasangan yang berganti-ganti
  •     rajin melakukan pap smear setiap dua tahun sekali bagi yang sudah aktif secara seksual
  •     dan melakukan vaksinasi HPV bagi yang belum pernah melakukan kontak secara seksual
  •     dan tentunya memelihara kesehatan tubuh
Yang menakutkan dari penyakit ini adalah penyakit ini tidak menimbulkan gejala, sehingga kita tidak dapat mendeteksinya, kecuali kita rajin melakukan cek up. Jika kondisi kanker ini sudah memasuki tahapan yang cukup gawat, maka gejala yang timbul antara lain:
  •     pendarahan dari liang sanggama
  •     timbulnya keputihan yang bercampur darah dan berbau
  •     nyeri panggul dan gangguan atau bahkan tidak bisa buang air kecil
Pada pertengahan tahun 2006 telah beredar vaksin pencegah infeksi HPV tipe 16 dan 18 yang menjadi penyebab kanker serviks. Vaksin ini bekerja dengan cara meningkatkan kekebalan tubuh dan menangkap virus sebelum memasuki sel-sel serviks.

Selain membentengi dari penyakit kanker serviks, vaksin ini juga bekerja ganda melindungi perempuan dari ancaman HPV tipe 6 dan 11 yang menyebabkan kutil kelamin. Yang perlu ditekankan adalah, vaksinasi ini baru efektif apabila diberikan pada perempuan berusia 9 sampai 26 tahun yang belum aktif secara seksual.

Vaksin diberikan sebanyak 3 kali dalam jangka waktu tertentu. Dengan vaksinasi, risiko terkena kanker serviks bisa menurun hingga 75%. Ada kabar gembira, mulai tahun ini harga vaksin yang semula Rp 1.300.000,- sekali suntik menjadi Rp 700.000,- sekali suntik.

Vaksin ini telah diujikan pada ribuan perempuan di seluruh dunia. Hasilnya tidak menunjukkan adanya efek samping yang berbahaya. Efek samping yang paling sering dikeluhkan adalah demam dan kemerahan, nyeri, dan bengkak di tempat suntikan.

Efek samping yang sering ditemui lainnya adalah berdarah dan gatal di tempat suntikan. Vaksin ini sendiri tidak dianjurkan untuk perempuan hamil. Namun, ibu menyusui boleh menerima vaksin ini.

Berhubung tidak mengeluhkan gejala apa pun, penderita kanker serviks biasanya datang ke rumah sakit ketika penyakitnya sudah mencapai stadium 3. Masalahnya, kanker serviks yang sudah mencapai stadium 2 sampai stadium 4 telah mengakibatkan kerusakan pada organ-organ tubuh, seperti kandung kemih, ginjal, dan lainnya.

Karenanya, operasi pengangkatan rahim saja tidak cukup membuat penderita sembuh seperti sedia kala. Selain operasi, penderita masih harus mendapatkan erapi tambahan, seperti radiasi dan kemoterapi. Langkah tersebut sekalipun tidak dapat menjamin 100% penderita mengalami kesembuhan.

Pilih mana? mencegah dengan vaksinasi atau anda memilih pengangkatan rahim, radiasi dan kemoteraphy yang masih juga belum ada jaminan sembuh? Lebih baik mencegah daripada mengobati bukan?

Semoga Bermanfaat =))

Laziness Makes A Man So Slow That Pov Erty Soon Overtake Him

Postingan Lainnya dapat Anda Lihat disini ::

Penyebab Kanker Serviks


Sindrom Ovarium Polikistik (SOPK)


Tips Memilih Yoghurt

Manfaat Yoghurt

Tips Menjaga Kebersihan Area Kewanitaan
READ MORE - Tips Mencegah Kanker Serviks



Penyebab Kanker Serviks


Salah satu jenis kanker yang menjadi momok bagi kaum Hawa adalah kanker serviks atau kanker leher rahim. Kanker ini merupakan jenis penyakit kanker paling umum kedua di seluruh dunia yang biasa diderita wanita di atas usia 15 tahun.

Faktanya, di dunia sekitar 500 ribu wanita didiagnosa menderita kanker serviks dan rata-rata 270.000 kematian setiap tahunnya atau dengan kata lain setiap dua menit seorang wanita meninggal karena kanker serviks.

Badan Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan, saat ini penyakit kanker serviks menempati peringkat teratas di antara berbagai jenis kanker yang menyebabkan kematian pada perempuan di dunia. Di Indonesia, setiap tahun terdeteksi lebih dari 15.000 kasus kanker serviks.

Sekitar 8000 kasus di antaranya berakhir dengan kematian. Menurut WHO, Indonesia merupakan negara dengan jumlah penderita kanker serviks yang tertinggi di dunia. Mengapa bisa begitu berbahaya? Pasalnya, kanker serviks muncul seperti musuh dalam selimut. Sulit sekali dideteksi hingga penyakit telah mencapai stadium lanjut.

Sementara di Asia, kanker serviks merupakan penyakit kanker pada wanita kedua terbanyak diderita dan lebih dari setengah wanita Asia yang menderita kanker serviks meninggal dunia. Ini sama dengan 226ribu wanita yang didiagnosa menderita kanker serviks dan sebanyak 143ribu penyebab kematian atau dengan kata lain setiap 4 menit, seorang wanita di Asia Pasifik meninggal karena kanker serviks.

Menurut Dr. A. M. Puguh, SpOG, Ahli Kebidadanan & Kandungan RS Husada Jakarta, di Indonesia kanker serviks merupakan kanker nomor satu yang umum diderita wanita Indonesia. Pada tahun 2001, kasus baru kanker serviks sejumlah 2429 dari total kasus kanker, sehingga merupakan peringkat satu yaitu 25,91 persen dari keseluruhan kanker.

Umumnya kanker serviks mulai menyerang dari leher rahim ( bagian dari uterus atau rahim) dan kemudian mencapai vagina. Kanker ini akan menyebar secara bertahap bila tak terdeteksi secara dini dan diberikan pengobatan.

Lalu apa penyebab terjadinya kanker pada leher rahim?

Penyebab paling umum adalah serangan virus HPV (human papillomavirus).

Setiap wanita beresiko terjangkit kanker serviks selama hidup mereka tanpa memandang usia dan gaya hidup. Ini dikarenakan HPV merupakan virus yang umum dan mudah ditularkan melalui kontak kulit kelamin. Meski dalam berhubungan intim, pasangan dari wanita tersebut sudah mengenakan kondom, namun sayangnya penyebaran HPV tak dapat sepenuhnya melindungi wanita dari infeksi HPV.

Faktor-faktor yang mendukung timbulnya kanker serviks antara lain:

  •     Menikah di usia muda
  •     Merokok
  •     Penggunaan kontrasepsi oral jangka panjang
  •     Kehamilan yang sering
  •     Penyakit menular seksual
Bagaimanakah cara mendeteksi kanker serviks?

Cara mendeteksi kanker serviks secara dini adalah dengan melakukan pap smear. Test ini dapat mendeteksi awal kanker serviks dimana perubahan sel dapat diidentifikasi di leher rahim, namun Pap Smear hanya dianjurkan untuk dilakukan oleh wanita yg telah aktif dalam fase seksual, tidak dianjurkan bagi mereka yg belum aktif karena dapat merusak selaput dara.

Seperti sifat kanker pada umumnya, tak akan terlihat gejala apapun (secara fisik) pada stadium awal dari kanker serviks. Karena itulah banyak wanita ketika sudah mengetahuinya sudah terlambat. Oleh sebab itu deteksi dini penting untuk dilakukan karena dapat membantu mendeteksi perkembangan kanker serviks, meski tak dapat mencegah terjadinya infeksi HPV.

Bagaimana cara penularan kanker serviks ?

Penularan virus HPV bisa terjadi melalui hubungan seksual, terutama yang dilakukan dengan berganti-ganti pasangan. Penularan virus ini dapat terjadi baik dengan cara transmisi melalui organ genital ke organ genital, oral ke genital, maupun secara manual ke genital.

Karenanya, penggunaan kondom saat melakukan hubungan intim tidak terlalu berpengaruh mencegah penularan virus HPV. Sebab, tak hanya menular melalui cairan, virus ini bisa berpindah melalui sentuhan kulit. Nah lo, mangkanya jangan "jajan" yaa.

Semoga Bermnafaat =))

Politeness Is The Oil Which Reduces The Friction Against Each Other

Postingan Lainnya dapat Anda lihat disini::

Sindrom Ovarium Polikistik (SOPK)

Tips Memilih Yoghurt


Manfaat Yoghurt

Tips Menjaga Kebersihan Area Kewanitaan

Karakter Wanita dari Sepatunya
READ MORE - Penyebab Kanker Serviks



Sindrom Ovarium Polikistik (SOPK)

Monday, May 23, 2011 - 
Sindrom Ovarium Polikistik (SOPK) merupakan kelainan endokrinopati yang paling banyak dijumpai pada wanita usia reproduksi.

Sindrom ini ditandai dengan kumpulan beberapa gejala seperti gangguan haid, gangguan ovulasi, hiper androgenism dan gambaran ovarium polikistik .

Kurang lebih 60-70% wanita dengan berat badan lebih, dan 40-50% wanita dengan berat badan normal dapat menunjukkan gejala seperti tersebut diatas.
Tentu saja hal ini menjadi terkait erat dengan kondisi infertilitas (gangguan kesuburan), terutama yang terkait dengan siklus yang tidak berovulasi.

Sindrom ini juga memiliki kaitan erat dengan kondisi resistensi insulin.
Tatalaksana SOPK dengan masalah gangguan kesuburan pertama adalah memperbaiki gaya hidup seperti berolahraga teratur, menciptakan berat badan yang ideal dan menjaga pola makan, kedua adalah menggunakan obat-obatan pemicu kesuburan dan yang ketiga jika memang terdapat resistensi insulin dapat diberikan obat yang dapat meningkatkan sensitivitas insulin.
Tindakan operatif “drilling” ovarium dengan laparoskopi atau pembuatan bayi tabung merupakan upaya terakhir jika cara pengobatan lainnya tidak memberikan hasil yang memuaskan.

Diagnosis Sindrom Ovarium Polikistik (SOPK)
Gejala yang sering dikeluhkan penderita SOPK antara lain adalah siklus haid yang sering terlambat atau tidak datang haid untuk waktu yang lama. Disamping itu terdapat pula gejala lain yang terkait dengan hiperandrogenism seperti wajah yang mudah berjerawat atau tumbuh rambut yang berlebihan pada tempat-tempat yang khas untuk pria, misal kumis, janggut, jambang, dada, perut, punggung dan sebagainya.

Sindrom Ovarium Polikistik dengan gangguan kesuburan
Kondisi gangguan ovulasi menyebabkan SOPK menjadi salah satu penyebab dari gangguan kesuburan. Kondisi oligo/anovulasi dapat dikenali dari adanya perubahan siklus haid. Jika siklus haid yang normal adalah berkisar antara 21-35 hari, maka perubahan siklus haid yang pada awalnya dikeluhkan oleh penderita SOPK ini adalah siklus haid yang jarang (melebihi 35 hari) atau bahkan tidak mendapat haid lebih daripada 3 bulan. Jika kondisi ini telah terjadi menahun maka keluhan gangguan haid lain yang akan dikeluhkan adalah adanya siklus haid yang ireguler atau tidak teratur. Haid menjadi lama, kadang hanya bercak-bercak darah saja, dan kadang menjadi banyak .


Kegemukan, resistensi insulin dan gangguan kesuburan

SOPK sering dikaitkan dengan adanya timbunan lemak tubuh yang berlebihan terutama di dalam rongga perut. Pasien yang memilki indeks massa tubuh (IMT) lebih besar dari pada 25 kg/m2 atau lingkar perut yang lebih besar dari pada 80 cm akan sangat berisiko untuk memiliki kelainan SOPK ini.

Timbunan lemak yang berlebihan terutama di dalam rongga perut akan menimbulkan perubahan keseimbangan zat-zat kimiawi tertentu yang dapat mengakibatkan menurunnya sensitivitas insulin. Kadar insulin menjadi lebih tinggi daripada normal. Kondisi hiperinsulin ini disebut dengan istilah resistensi insulin. Berdasarkan kriteria yang diteliti oleh dr. Muharam dan rekan, maka kondisi resistensi insulin dapat ditegakkan jika dijumpai kadar insulin puasa lebih daripada 10.1 ui/ml atau jika dijumpai nisbah glukosa puasa terhadap insulin puasa kurang daripada 10 ui/ml.

Berdasarkan beberapa penelitian yang ada, ternyata kondisi resistensi insulin hanya dijumpai pada penderita obesitas saja. Namun telah banyak dibuktikan bahwa penderita SOPK dengan berat badan normal pun dapat menunjukkan gejala resistensi insulin. Kondisi resistensi insulin pada penderita SOPK dengan berat badan normal (langsing) terkait erat dengan lingkar pinggang lebih daripada 80 cm atau karena faktor genetika.
Kondisi resistensi insulin dapat dicurigai jika dijumpai gejala klinis seperti IMT>25 kg/m2, lingkar perut>80 cm, lipatan sub-skapula>50 mm, dan akantosis nigrikans

Penanganan gangguan kesuburan

1. Penurunan berat badan dan perubahan gaya hidup

Jika penderita SOPK memiliki IMT yang lebih dari pada 25 kg/m2 maka pilihan terapi utama untuk mengatasi gangguan kesuburan adalah menurunkan berat badan. Penurunan berat badan dapat memperbaiki resistensi insulin dan juga sekaligus dapat mengatasi masalah ovulasi pada SOPK dengan masalah kelebihan berat badan. Prinsip tatalaksana ini adalah memperbaiki gaya hidup. Olah raga teratur, mengurangi asupan kalori yang berlebih, sehingga tercapai berat badan tertentu .

Penurunan berat badan sebesar 5% dapat memperbaiki resistensi insulin dan sekaligus dapat meningkatkan kejadian ovulasi sebesar 50% . Penurunan berat badan sebanyak 5% sudah cukup untuk memperbaiki siklus menstruasi sebesar 80%. Disamping itu penurunan berat badan sebesar 5-10% saja sudah dapat melindungi penderita SOPK dengan resistensi insulin terhadap tipe 2 diabetes melitus dan dislipidemia .

Program penurunan berat badan bagi pasien dengan indeks masa tubuh (IMT) antara 27-30 kg/m2 merupakan hal yang sangat penting bagi penderita SOPK. Pengurangan kalori antara 300-500 kalori per hari dapat menurunkan berat badan sebanyak 10% dalam 6 bulan. Bagi penderita SOPK dengan IMT >35 kg/m2, pengurangan kalori sebanyak 500-1000 kalori per hari dapat menurunkan berat badan 500-1000 gram per minggu .

Diet rendah lemak dan gula serta banyak makan sayuran sangat dianjurkan bagi pasien dengan berat badan berlebih atau obesitas .

Olahraga aerobik teratur seperti berjalan kali selama 30 menit per hari dapat bermanfaat untuk menurunkan berat badan. Kegiatan lain seperti yoga, relaksasi, meditasi dan sebagainya dapat dimanfaatkan untuk menurunkan kadar gula darah puasa dan kadar kolesterol.

2. Induksi ovulasi

Terdapat beberapa cara untuk induksi ovulasi. Secara garis besar dapat dibagi menjadi dua, yaitu terapi lini pertama dan terapi lini kedua.

Terapi lini pertama adalah penggunaan obat-obatan, dan obat induksi ovulasi yang terkenal untuk SOPK adalah klomifen sitrat .

Jika terdapat kegagalan klomifen sitrat menghasilkan ovulasi maka perlu diperhatikan kemungkinan adanya resistensi insulin.

Terapi kombinasi antara klomifen sitrat dengan obat yang dapat meningkatkan sensitivitas insulin seperti metformin atau actos® dilaporkan mampu memperbaiki kemampuan ovulasi .

Jika pengobatan lini pertama gagal, maka pilihan berikutnya adalah terapi lini kedua yaitu “drilling” ovarium dengan laparoskopi atau langsung ke program bayi tabung.

Semoga Bermanfaat =))


Love based by the gearious duty moula still growth although the beauty has changed into grey and the hardness has changed into the weakness

Anda dapat melihat postingan lainnya disini::

Tips Memilih Yoghurt

Manfaat Yoghurt


Tips Menjaga Kebersihan Area Kewanitaan


Karakter Wanita dari Sepatunya

Karakter Wanita dari Kegemaran Makan Buah
READ MORE - Sindrom Ovarium Polikistik (SOPK)



Tips Memilih Yoghurt


Supaya manfaat yang terkandung dalam yoghurt benar-benar efektif, berikut tips memilih yoghurt:

1. Pilih yoghurt yang mengandung kultur aktif yang masih hidup.

Dengan kultur hidup, setelah masuk ke dalam usus, yoghurt langsung aktif dan mulai bekerja memecah laktose menghasilkan asam laktat. Cara mudahnya adalah dengan membeli yoghurt yang masih segar/belum dibekukan.

2. Saat ini di pasaran banyak ditawarkan yoghurt dengan berbagai macam rasa buah. Ini bisa membantu mereka yang tidak suka rasa susu/yoghurt tawar.

Cermati labelnya, sesuaikan dengan kebutuhan, mau yang tawar atau berasa buah. Plain yogurt (yogurt polos), plain yogurt lebih bergizi daripada yogurt kemasan dengan rasa buah2 an Pada saat Anda berbelanja yoghurt, pilih plain yogurt dengan keunggulan dari yogurt rasa buah lainnya :
* Plain yogurt berisi sekitar satu setengah dari jumlah kalori yang sama
* Plain yogurt mengandung jumlah protein hampir dua kali.
* Plain yogurt lebih berisi kapur.
* Plain yogurt tidak ditambahkan gula.

Jika Anda menemukan plain yogurt tidak enak, anda bisa menambahkan buah favorit anda dengan cara diblender.

3. Pilihlah yoghurt yang kental.


4. Ketahui kandungan gulanya. 

Daripada memfokuskan pada jumlah gram gula dalam yogurt, lihat daftar kandungannya. Sebab, terkadang yoghurt juga mengandung laktosa dan gula alami dalam produk susu. Jika dicicip, gula yang berasal dari laktosa maupun sumber lain, rasanya seperti buah.

Jika memilih yoghurt buah, pastikan bahwa selain buah atau jus buah, tidak ada tambahan gula lain, seperti gula organik alami yang digiling. Jika dalam label dinyatakan ada gula tambahan, seperti sirup jagung yang tinggi fruktosa, lebih baik pilih jenis yoghurt tanpa gula.

5. Pilih yang rendah lemak jenuh

Kebanyakan yoghurt menjadi sumber utama dari lemak. Tapi dengan memeriksa jumlah lemak jenuh dalam penyajiannya, bisa membantu untuk mengurangi asupan lemak. Apalagi lemak jenuh yang tidak baik untuk jantung. Jika terpaksa harus membeli yogurt kemasan yang memiliki kandungan lemak jenuh, usahakan pilih yoghurt dengan kandungan lemak jenuh kurang dari 2 gram per porsi.

6. Pilih yang mengandung kalsium.


Yoghurt mengandung berbagai tingkat kalsium, sekitar 10 sampai 40 persen dari Nilai Harian (DV) per porsi. Itu berarti, semua yoghurt dianggap sebagai sumber gizi untuk tulang. Yoghurt Yunani dan varietas kedelai cenderung memiliki porsi kalsium yang rendah.

Namun, yoghurt Yunani lebih tebal, lebih creamy dan menyediakan lebih banyak protein. Sedangkan yoghurt kedelai memberikan manfaat yang berbeda karena berbasis alternatif pilihan non-susu yang baik. Jika yoghurt merupakan pilihan utama untuk mendapatkan kalsium, cek kadar kalsium di setiap kemasan, sehingga yakin mendapatkan asupan kalsium dari setiap yoghurt yang dikonsumsi.

7. Pilihlah yoghurt yang disimpan di suhu dingin/lemari es agar khasiat mikroorganismenya tidak berkurang. 

Hindari yogurt kemasan yang tahan dengan udara / suhu panas ruangan dan hindari juga yoghurt beku. Frozen yogurt. Carilah yogurt dengan label keterangan “harus berada di dalam ruang pengdingin” (Lemari Es). Jika tidak, jangan membelinya karena yogurt tersebut tidak memiliki manfaat kesehatan alias bakteri “baiknya” sudah tidak ada.

8. Cermati tanggal kedaluwarsanya.

9. Bila Anda penderita mag/gastritis, sebaiknya perhatikan keasaman yoghurt. 

Bakteri baik yang dikandung yoghurt sebenarnya baik bagi kesehatan pencernaan penderita gastritis, tetapi rasa asamnya dapat merangsang gas dalam perut sehingga membuat lambung terasa perih.

10. Konsumsi yoghurt dalam jumlah cukup setiap hari secara teratur agar khasiatnya dapat dirasakan.


Semoga bermanfaat =))

Every dark light is followed by a light morning.

Anda dapat melihat postingan lainnya disini ::

Manfaat Yoghurt

Tips Menjaga Kebersihan Area Kewanitaan


Karakter Wanita dari Sepatunya


Karakter Wanita dari Kegemaran Makan Buah


Penyebab Terlambat Haid
READ MORE - Tips Memilih Yoghurt



Manfaat Yoghurt


Yoghurt atau yogurt, adalah susu yang dibuat melalui fermentasi bakteri. Yoghurt dapat dibuat dari susu apa saja, termasuk susu kacang kedelai. Tetapi produksi modern saat ini didominasi susu sapi. Fermentasi gula susu (laktosa) menghasilkan asam laktat, yang berperan dalam protein susu untuk menghasilkan tekstur seperti gel dan bau yang unik pada yoghurt. Yoghurt sering dijual apa adanya, bagaimanapun juga rasa buah, vanilla atau coklat juga populer (WIKIPEDIA).

Susu asam ini bermanfaat untuk banyak hal, di antaranya:

1. "Membersihkan" usus

Bakteri asam laktat yang terdapat dalam yoghurt di usus besar mampu menyerap zat mutagenik dari makanan, sehingga secara tak langsung dapat "membersihkan" usus. Dengan minum atau makan yoghurt secara teratur akan membantu mencegah kanker usus. Apalagi yoghurt juga menghasilkan zat-zat yang diperlukan oleh hati sehingga berguna untuk pencegahan penyakit kanker. Selain itu, bakteri Lactobacillus Bulgaricus juga memiliki efek antitumor dan dapat meningkatkan kekebalan tubuh terhadap tumor.

2. Sebagai antibiotik

Ada zat bermanfaat yang dihasilkan oleh bakteri Lactobacillus Bulgaricus, disebut bulgarikan. Zat ini berfungsi sebagai antibiotik spesifik yang hanya membersihkan mikroorganisme yang merugikan saja. Bakteri "jahat" yang dihambat antara lain Staphylococcus aureus, Shigella dysentriae (penyebab disentri), Salmonella typhii (penyebab tipus), Clostridium botulinum (penyebab botulinum, yaitu keracunan makanan kaleng), juga mencegah sembelit. Umumnya sehabis menjalani pengobatan dengan antibiotik, dokter menganjurkan pasien minum yoghurt. Tujuannya untuk memulihkan keseimbangan mikroflora usus.

3. Menurunkan kolesterol

Yoghurt terbukti mampu menurunkan kadar kolesterol dalam darah karena di dalamnya terkandung zat antikolesterol yang mampu menghambat kerja enzim pembentuk kolesterol. Ditambah lagi kolesterol yang terbentuk juga diserap oleh pertumbuhan bakteri Lactobacillus acidophilus dan bakteri Bifidobakterium bifidum. Penyerapan ini terjadi di usus kecil dan membantu mengurangi kolesterol dalam darah.

4. Masker

Sejak berabad silam wanita Persia menggunakan yoghurt untuk masker yang bermanfaat mengurangi dan menghilangkan keriput. Sampai saat ini pun manfaat ini masih bisa dirasakan. Caranya: sediakan 1/2 gelas yoghurt tawar dan 5 tetes air jeruk lemon. Campur kedua bahan tersebut, lalu oleskan pada wajah, biarkan selama beberapa saat sampai masker mengering dan kulit terasa kencang. Setelah itu bersihkan wajah dengan air dingin, lalu keringkan dengan handuk bersih. Masker yoghurt juga dipercaya menghilangkan noda hitam di wajah.

5. Nutrisi untuk diet

Kandungan gizi yoghurt sangat tinggi bahkan lebih tinggi dibandingkan susu segar. Dalam yoghurt terkandung kalori, protein, karbohidrat, kalsium dan potasium lebih tinggi dibandingkan susu segar, tapi kan-dungan lemaknya lebih rendah, sehingga cocok bagi mereka yang sedang menjalankan program diet rendah kalori. 

6. Menghambat patogen

Flora usus pengonsumsi yoghurt terbukti sulit ditumbuhi kuman-kuman patogen atau kuman yang dapat menyebabkan penyakit. Dengan terhambatnya pertumbuhan sekaligus matinya mikrobia patogen dalam lambung dan usus halus bisa menghindari munculnya berbagai penyakit akibat infeksi atau intoksikasi mikrobia. Dengan kata lain, mengonsumsi yoghurt secara teratur dapat membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan.

7. Antikanker saluran cerna

Bakteri-bakteri yang berperan dalam yoghurt dapat mengubah zat-zat prekarsinogenik (zat-zat pemicu kanker) yang ada dalam saluran pencernaan, hingga mampu menghambat terjadinya kanker

8. Mencegah jantung koroner

bakteri "baik" yakni, Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus yang terdapat dalam yoghurt, akan menghasilkan asam folat dan vitamin B kompleks, kedua vitamin ini berguna mencegah munculnya penyakit jantung koroner

Nah, gimana ladies cukup banyak kan manfaat dari yoghurt??
Semoga bermanfaat =))

 Love is more kinds, but what is very safe and a eternal is love which come from the door of sweetheart.



Anda dapat melihat postingan lainnya disini::

Tips Menjaga Kebersihan Area Kewanitaan

Karakter Wanita dari Sepatunya


Karakter Wanita dari Kegemaran Makan Buah

Penyebab Terlambat Haid

Manfaat Facial
READ MORE - Manfaat Yoghurt



Tips Menjaga Kebersihan Area Kewanitaan


Tahukah ladies bahwa penting banget menjaga kebersihan area kewanitaan kita, agar tidak keputihan atau gatal-gatal yang mengganggu aktifitas kita sehari-hari. Berikut tips untuk menjaga area kewanitaan kita agar tetap bersih dan nyaman:

1. Gantilah pembalut sesering mungkin (kurang lebih 3 jam sekali) terutama pas haid sedang banyak-banyaknya. Karena pembalut yang terlambat diganti bisa menimbulkan berbagai jenis penyakit terutama yang disebabkan oleh jamur dan bakteri. Keduanya akan tumbuh subur di tempat-tempat yang lembab.

2. Saat membersihkan diri, basuhlah dengan air bersih dari arah depan ke belakang. Jika dari arah sebaliknya malah justru bisa memindahkan bakteri yang banyak bersarang di anus ke wilayah organ reproduksi kita, akibatnya bisa timbul gatal-gatal.

3. Hindari celana dalam yang terlalu ketat. Soalnya keketatan semacam ini akan menekan otot luar organ intim dan menciptakan suasana lembab. Lebih baik pakailah celana dalam yang tidak ketat dan berbahan katun yang mudah menyerap keringat. Hindari pula celana jins yang terlalu ketat di daerah selangkangan.

4. Ketika berada di toilet umum, jangan gunakan air di ember atau penampungan untuk membersihkan. Gunakan saja air dari keran yang mengalir, ini akan lebih aman. Karena menurut penelitian air yang tergenang di toilet umum mengandung 70% jamur candida albicans penyebab keputihan. Sedangkan air yang mengalir dalam keran mengandung kurang lebih 10-20%.

Jika ingin lebih aman maka sepulang dari toilet umum basuhlah organ intim dengan air hangat (cenderung panas) lalu keringkan dengan handuk lembut. Jamur dan bakteri mudah mati dalam air bersuhu tinggi.

Selain itu jangan keseringan memakai cairan pembersih organ intim (anti bakteri), sebab penggunaan secara rutin malah mengganggu keseimbangan flora di sekitar alat kelamin, juga bisa membunuh mikroba "baik" yg membantu menjaga kadar pH agar tetap seimbang dan memicu tumbuhnya jamur.



Semoga Bermanfaat =))

--The Man Who Says He Never Has Time Is The Laziest Man--

Anda juga dapat Melihat Postingan Lainnya disini ::

Karakter Wanita dari Sepatunya


Karakter Wanita dari Kegemaran Makan Buah

Penyebab Terlambat Haid


Manfaat Facial

Bahaya Memakai Lipstik
READ MORE - Tips Menjaga Kebersihan Area Kewanitaan



Karakter Wanita dari Sepatunya

Sunday, May 8, 2011 - 
Ini dia sesuai dengan judulnya kita akan mengenali karakter wanita dari sepatu yang dipakainya. Model sepatu banyak kan? ini dia salah satunya, jika:
  1. Seorang wanita senang memakai sepatu High-Heel, artinya pemakai sepatu ini senang merasa diperhatikan. Padahal kenyataannya wanita penggemar high heels ini aslinya kurang "pede" atau percaya diri. Misalnya karena merasa pendek. Sepatu hak tinggi juga dikenakan para wanita yang cenderung memiliki sikap menantang, kemarahan, serta simbol seksualitas.
  2. Seorang wanita senang memakai sepatu Wedges atau sepatu yang bersol tebal. Nah wedges ini adalah gambaran diri terhadap wanita yang sangat lembut, fleksibel, dan santai. Wanita tersebut cenderung bisa diajak kompromi dan sangat menyenangkan saat diajak bicara. Menyenangkan sepertinya bagi para pria. :)
  3. Seorang wanita senang memakai sepatu Kets atau sepatu olahraga, biasanya wanita seperti ini mudah bergaul, namun agak konservatif atau kaku. Hal itu karena wanita tipe ini, tidak selalu siap untuk perubahan. Wanita tomboy (kelaki-lakian) lebih senang memakai sepatu model ini.
  4. Seorang wanita senang memakai sepatu tipis atau teplek, model sepatu seperti ini adallah menggambarkan seorang wanita yang praktis. Wanita jenis ini ingin meraih kesuksesan dengan cara apapun.
Semoga Bermanfaat =)

---Love make the weak man become strong and the strong man become weak---

Postingan yang Lainnya dapat Anda Lihat Disini ::

READ MORE - Karakter Wanita dari Sepatunya



Karakter Wanita dari Kegemaran Makan Buah


Karakter wanita juga dapat dilihat dari kegemarannya dia memakan buah, berikut :

Pisang

Wanita yang gemar memakan pisang dapat diklasifikasikan sebagai wanita yang besar nafsu seksualnya, baginya kehidupan rumah tangga tanpa sex hanyalah kehampaan, pokoknya tiada hari yang terlewati tanpa oleh asmara. Lelaki yang memiliki isteri jenis ini haruslah selalu menjaga stamina tubuhnya.

Apel

Wanita yang gemar makan buah apel, bila diamati pasti wanita yang satu ini amat gemar menjaga keindahan payudaranya, selain itu type wanita seperti ini bila diajak melakukan hubungan seksual sangat nikmat sekali sebab kewanitaannya tidak berair, orang Jawa bilang peret. Daya cengkramannya sangat kuat, seperti layaknya rem cakram motor Satria, jarang lelaki yang dapat berpaling dari wanita ini. (ck..ck..ck..)

Pepaya

Wanita yang suka sekali makan buah pepaya, biasanya tubuhnya akan tumbuh subur, dan mereka biasanya malas menjaga keserasian tubuhnya, bila diajak olah asmara, kewanitaan wanita jenis ini berair, sehingga mengurangi kenikmatan.

Semangka

Wanita yang gemar memakan buah semangka adalah type yang tertutup bahkan menabukan untuk membicarakan hubungan badan di depan umum. Baginya hubungan badan adalah sesuatu yang sangat pribadi.
Namun lelaki yang memiliki istri seperti ini janganlah gamang, sebab bila tahu jurus untuk menaklukkannya maka ia pasti akan mendapatkan kehangatan dan sekaligus pelayanan yang amat luar biasa.

Terong

Dalam olah asmara, type wanita seperti ini sangat dingin, bahkan sampai frigid. Hanya lelaki yang benar-benar ahli yang mampu mengobarkan gairah seksualnya. Untuk melayani type yang satu ini maka diperlukan kesabaran, kelembutan dan rayuan maut. (para pria, anda suka tantangan?)

Bengkoang

Type wanita seperti ini memiliki kulit yang sangat mulus dan putih berkilau. Ia type yang sangat apik dalam menjaga parasnya, sayangnya ia merupakan type wanita yang sangat tertutup dalam masalah seksual, gairahnya pun sedang-sedang saja.

Jeruk

Meski kata-katanya sering nyelekit dan ketus, wanita type ini memiliki nafsu yang sangat besar.
Kelemahan wanita ini dalam olah asmara adalah ia akan bertekuk lutut kepada seorang lelaki, bila lelaki itu mampu membangkitkan gairah seksualnya. Wanita seperti ini amat suka dengan permainan sapuan lidah disekujur tubuhnya ... (wooooowwww.....)

Durian

Meski selintas wanita type ini terkesan keras dan acuh, bahkan kadang terkesan sulit untuk didekati, namun bila ada lelaki yang mampu menaklukannya maka ia sangatlah romantis di dalam urusan bercinta, bagi yang mendapatkannya maka ia adalah lelaki yang sangat beruntung.

Kelapa Muda

Karena perasaanya amat sensitif maka tiap lelaki yang ingin memilikinya haruslah extra hati-hati didalam menjaga perasaannya. Selain itu hatinya sangat kecil, penakut dan pasif, namun bila ada lelaki yang berhasil menaklukan wanita type putri keraton ini, maka dapat dipastikan ia akan mendapatkan paduan pelayanan seksual yang menyentuh perasaan dan lembut.

Nangka


Hati-hati dengan wanita type seperti ini, sekali lelaki jatuh kepelukannya, maka dapat dipastikan ia akan sulit lepas darinya. Pesonanya seolah memiliki daya perekat yang amat luar biasa bagaikan Lem Super Glue. Ia adalah type wanita penakluk lelaki, meski kadang wajahnya biasa saja, namun yang dapat membuat lelaki bertekuk lutut adalah permainan seksualnya yang amat luar biasa, lelaki manapun pasti akan terlena dalam kenikmatan pelayanannya.

Salak

Dalam masalah sexsual, kewanitaannya sangat peret, kesat serta mempunyai daya cengkram yang teramat kuat bagaikan rem cakram motor Shogun, sayangnya type wanita seperti ini mempunyai perangai
yang kadang terkesan amat kasar dalam olah asmara, ia amat gemar jika diperlakukan secara kasar bahkan terkadang juga mengasari pasangannya. Baginya olah asmara tanpa gairah yang berkobar sama dengan sayur tanpa garam... (buseeeeeeettt dahhh)

Wortel

Type wanita seperti ini biasanya memiliki daya pikat dimatanya, kadang tampak jernih berkilau, dan sesekali tampak sayu, mengundang gairah. Type wanita seperti ini didalam melakukan olah asmara sering
menggoda dengan kenakalan dan kemanjaannya. Ia sangat suka melakukan olah asmara dengan cara oral, serta amat pandai didalam mencari titik kelemahan pasangannya.

Semoga Bermanfaat =))

---Love based by the gearious duty moula still growth although the beauty has changed into grey and the hardness has changed into the weakness---

Postingan Lainnya dapat Anda Lihat Disini ::

Penyebab Terlambat Haid


Manfaat Facial

Bahaya Memakai Lipstik


Sifat Wanita menurut Primbon Jawa


Sifat Wanita dari Bentuk Payudara
READ MORE - Karakter Wanita dari Kegemaran Makan Buah



Penyebab Terlambat Haid


“Sering orang salah mengerti, kalau sampai 3 atau 4 bulan tidak haid, mereka menyangka darahnya bisa mengumpul di dalam, menggenang, dan lama-lama bisa berbahaya. Padahal jika tidak haid, berarti tidak ada pendarahan di dalam tubuh. Tidak haid berarti tidak ada endometrium yang lepas. Jadi bukan berarti ada darah yang mengumpul. Darah baru keluar jika selaput lendirnya lepas. Jika tidak lepas, ya tidak berdarah. Jadi jangan khawatir,” ungkap Dr Widiyawati SpOG, dokter spesialis kandungan di kawasan Samarinda.

Menstruasi adalah proses bulanan tumpahan lapisan bagian dalam dan darah terus melalui liang kelamin wanita atau Miss V. Keluarnya cairan yang mengandung darah ini terjadi pada wanita yang sudah memasuki usia subur dan yang sedang tidak hamil. Peristiwa ini dimulai dengan adanya pengeluaran selaput lendir rahim di bagian dalam rahim atau endometrium.

Di bawah pengaruh hormon estrogen, endometrium pun jadi tumbuh menebal, menantikan datangnya sel telur. Ibaratnya lapisan tebal endometrium ini seperti karpet atau tanah subur yang siap menanti datangnya sel telur atau ovulasi. Pada puncak pertengahan siklus haid yang optimal, terjadilah pelepasan sel telur. Nah, saat itulah bila ada sel sperma masuk, sel telur dan sperma ini bersatu menjadi zygote (bakal janin) dan menempel pada endometris yang sudah mencapai ketebalan maksimal tadi.

Simak sejumlah faktor yang dapat memicu kasus terlambat datang bulan berikut ini.

1. Stres

Beban pikiran sangat berpengaruh terhadap kondisi tubuh, termasuk periode menstruasi. Kondisi pikiran yang tidak stabil dapat menurunkan produksi Gonadotropin-releasing hormone (GnRH), hormon yang menghambat terjadinya ovulasi atau menstruasi. Dalam kondisi stres berkepanjangan, sebaiknya hubungi dokter atau bidan untuk membantu.

2. Penyakit

Sakit tiba-tiba, sakit ringan, bahkan sakit berat juga bisa membuat menstruasi tertunda. Tak perlu khawatir, kondisi ini cukup wajar.

3. Rutinitas berubah

Perubahan rutinitas dalam hidup bisa berpengaruh pada kondisi fisik. Misalnya, mereka yang harus berganti shift kerja dari pagi menjadi malam.

4. Ganti pengobatan

Mungkin Anda sedang mencoba menjalani terapi pengobatan baru seperti pil KB. Cara mengontrol kehamilan semacam ini seringkali mempengaruhi proses ovulasi. Hal ini biasa terjadi hingga tubuh menyesuaikan dengan pola baru.

5. Gemuk

Kelebihan berat badan berpengaruh pada sistem hormonal di tubuh. Badan kasus tertentu bahkan bisa menghentikan menstruasi. Lakukan diet atau pengaturan berat badan untuk membuat siklus menstruasi normal.

6. Kekuarangan berat badan


Tak hanya kegemukan, kekurangan berat badan juga tak baik sistem hormonal tubuh. Gangguan hormonal yang disebut amenorrhea ini bisa diatasi dengan melakukan program penambahan berat badan. Masalah ini biasa terjadi pada wanita supersibuk dan atlet.

7. Salah hitungan

Mayoritas wanita memiliki siklus menstruasi 28 hari. Namun, faktor lingkungan seringkali membuat siklus menstruasi bisa berubah dengan kisaran 22 sampai 36 hari.
Siklus dihitung dari hari pertama menstruasi sampai hari terakhir sebelum menstruasi di bulan berikutnya. Jadi pastikan hitungan Anda.

8. Peri-menopause

Kasus ini biasa terjadi pada masa transisi memasuki masa menopause. Tak hanya terlambat datang bulan, pada masa ini wanita juga sering mengalami menstruasi yang sedikit tak wajar.

Bisa jadi darah yang keluar sangat sedikit, atau bahkan terlalu banyak dibarengi siklus yang sangat tak beraturan. Tapi tenang, semua ini normal.

9. Menopause

Pada masa ini bukan saja terlambat datang bulan, tapi selamanya tak akan mengalami menstruasi lagi. Wanita tak lagi subur atau mengalami ovulasi ketika masuk masa menopause. Menopause bisa terjadi secara alamiah karena faktor usia, tapi bisa juga akibat penyakit atau terapi medis seperti kemoterapi.

Jadi, menstruasi sebetulnya sesuatu yang normal, sehingga semua wanita mengalaminya. Pada setiap wanita, siklus haid ini pun bervariasi. Rata-rata berjarak 28 hari, namun bisa juga sampai 42 hari. Jika sampai terjadi keterlambatan pun, semisal sampai 3-4 bulan, juga tak perlu terlalu dikhawatirkan. Tapi disarankan sebaiknya periksa ke dokter spesialis. Apalagi kalau telat sampai 5-6 bulan.

Sering orang salah mengerti, kalau sampai 3 atau 4 bulan tidak haid, mereka menyangka darahnya bisa mengumpul di dalam, menggenang, dan lama-lama bisa berbahaya. Padahal jika tidak haid, berarti tidak ada pendarahan bdi dalam tubuh. Tidak mens berarti tidak ada endometrium yang lepas. Jadi bukan berarti ada darah yang mengumpul. Darah baru keluar jika selaput lendirnya lepas. Jika tidak lepas, ya tidak berdarah. Jadi jangan khawatir.


SULIT PUNYA ANAK

Kasus yang perlu diwaspadai adalah gadis remaja yang belum juga mendapat haid. Terlebih jika usianya sudah mencapai 17 tahun. Jika ini terjadi, sebaiknya segera lakukan pemerikasaan. Sebab, bisa saja ada kemungkinan selaput darahnya tertutup rapat. Normalnya, selaput darah itu mempunyai lubang-lubang. Kalau tertutup rapat, dia mungkin bisa haid, tapi haidnya tidak bisa keluar. Nah, yang ini memang betul darahnya bisa mengumpul di dalam.

Untuk yang sudah menikah, keterlambatan haid dapat disebabkan oleh kemungkinan baru selesai melahirkan atau menyusui. Ada pula kemungkinan karena terserang infeksi, termasuk penyakit infeksi akibat hubungan seks. Bagi yang berusia di atas 35 tahun, juga mesti waspada terhadap adanya tumor indung telur.

Ada juga wanita yang mengalami perdarahan di antara dua masa haid. Kalau ini terjadi pun harus segera diperiksakan. Perdarahan yang terjadi dengan siklus kurang dari 21 hari jelas tak normal, terutama bagi yang sudah tidak gadis lagi. Kalu mereka yang masih di bawah umur 20 tahun, mungkin hanya karena gangguan hormon.

Benarkah haid yang tidak teratur menyulitkan punya anak? Pandangan ini tidak selalu tepat. Sering terjadi, pasien wanita ingin punya anak tapi menstruasinya tidak teratur. Lalu dia datang ke dokter minta agar menstruasinya bisa dibuat teratur sehingga bisa punya anak. Ini tidak selalu bisa. Sulit punya anak tidak selalu berkorelasi dengan siklus haid.

Sebagian kasus menstruasi yang tidak teratur bisa diatasi dengan menjalani pola hidup yang teratur pula. Bagi yang mengalami ketidakteraturan secara mendadak, sebaiknya jangan stress, tidak merokok, apalagi minu-minuman beralkohol. Makan, bekerja, dan tidur hendaknya teratur. Seringkali orang lupa istirahat. Maunya kerja saja terus dengan mengabaikan tubuh yang sudah lelah.

Akan tetapi, ada pula yang mengalami ketidakteraturan menstruasi sejak awal. Mereka yang mengalami hal seperti inilah yang perlu berkonsultasi dengan dokter spesialis. Misalnya haidnya yang datang hanya 4 bulan sekali. Saran lain adalah jangan minum obat sembarangan. Juga, biasakan secara teratur datang ke dokter kandungan

PERBANYAK MAKAN BUAH DAN SAYURAN


Selain haid tidak teratur, hal lain yang kerap mengganggu kaum wanita adalah nyeri menjelang menstruasi atau pada saat haid. Rasanya seperti mulas bercampur keram ketika darah sedang keluar. Rasa nyeri ini merupakan sesuatu yang wajar, karena dinding rahim saat itu sedang berkontraksi atau mengkerut untuk mengeluarkan gumpalan darah.

Nyeri ini lebih terasa pada wanita yang belum pernah melahirkan. Pasalnya, mulut rahim mereka masih kecil, sehingga rasanya seperti orang yang sedang melahirkan. Inipun sesuatu yang normal. Kecuali bagi wanita yang memang sangat sensitif, yang rasanya bisa sangat menyiksa. Namun, biasanya setelah menikah dan memiliki anak, ini akan hilang.

Akan tetapi, jika nyeri itu hebat dan berkepanjangan, perlu diwaspadai adanya kemungkinan ia menderita endometriosos. Dalam hal ini, sel-sel bagian dalam rahim tumbuh tidak di dalam rahim, tapi juga di luar. Misalnya, di ovarium atau saluran tuba yang sangat menyakitkan.

Jika nyeri menjelang haid begitu hebat sampai terasa melumpuhkan, sebaiknya segera periksa ke dokter. Terlebih bagi yang sudah berhubungan badan, karena mungkin merupakan suatu gejala infeksi. Nah, bila terjadi pelekatan organ genitalia internal akibat dari infeksi tersebut, dampaknya bisa menyulitkan punya anak.

Pusing yang menyertai menstruasi juga merupaka hal yang wajar. Pasalnya, wanita yang menjelang haid biasanya memang mengalami pre-menstruasi tension atau ketegangan menjelang haid. Efeknya antara lain perasaan tertekan, jerawatan, payudara nyeri, badan sakikt-sakit, perut serasa kembung, bengkak,ada rasa nyeri. Makanya, jadi lebih gampang marah atau sebaliknya dan perubahan emosi lainnya.

Semua itu, wajar-wajar saja dan tidak berbahaya. Untuk mengurangi kondisi yang tidak nyaman ini, dianjurkan mengurangi makanan yang banyak mengandung garam, bumbu penyedap, atau terlalu banyak mengandung minyak. Perbanyaklah makan buah dan sayur, cukup makanan yang mengandung minyak. Perbanyaklah makan buah dan sayur, cukup makanan yang mengandung karbohidrat dan tinggi serat.

Semoga Bermanfaat =))

---You Scratch my back and I'll scartch yours---

Postingan yang Lainnya dapat Anda Lihat Disini ::

Ciri Istri Sholekhah

Cerita Seorang Ibu Dan Anak Lelakinya

Mengukur Kualitas Pelayanan


Jenis Makanan yang Cepat Buat Obesitas


Golongan Perempuan Yang Kurang Layak dijadikan Istri
READ MORE - Penyebab Terlambat Haid



Manfaat Facial


Sebagai seorang wanita, kita tentu harus menjaga penampilan, agar selalu sedap dan enak di pandang mata. Perawatan wajah sangat penting perannya dalam menyambut suatu peristiwa yang sangat penting. Baik itu peristiwa perayaan suatu pertemuan ataupun peristiwa pernikahan. Tentu segala sesuatunya harus dipersiapkan dengan baik dan cermat, akan tidak ada artinya jika serangkaian perawatan dilupakan begitu saja. Perawatan wajah selalu menjadi yang utama bagi tiap wanita. Wajah yang putih, bersih, mulus dan kencang, mmemang merupakan dambaan.

Salah satu musuh pada wajah kita adalah jerawat. Jerawat memang sangat menjengkelkan, dan kadang selalu meninggalkan bekas. Maka dari itu banyak orang yang melakukan facial, dan perawatan wajah lainnya untuk membersihkan wajah mereka dari jerawat dan komedo. Dengan perawatan ini diharapkan diperoleh kulit bersih, sehat dan bercahaya idaman setiap orang. Oleh sebab itu lakukan perawatan wajah dan kulit Anda jauh-jauh hari sebelum hari H sehingga hasil yang didapatkan adalah hasil yang paling maksimal. Misalnya dengan mengunjungi tempat lulur, spa, mandi susu dan facial yang banyak ditawarkan oleh salon-salon atau tempat-tempat perawatan kecantikan lainnya. Perawatan facial ditujukan untuk membersihkan dan menyegarkan kulit dengan seksama, karena pembersihan di rumah kadang tidak cukup. Riasan tebal setiap hari dan polusi, membuat kulit mati menumpuk dan membuat wajah kita tampak kusam. Maka itulah kegunaan facial, untuk mengelupas kulit-kulit mati pada wajah. Mulai dari pembersihan wajah, penyegaran, pengurutan, pengeluapasan, penguapan, sampai pada pemberian masker.

Memang sepertinya gampang mencari salon yang melayani facial. Dari salon mewah sampai salon-salon yang tidak ada namapun dapat melayani facial. Maka itu kita harus hati-hati. Lebih baik sebelum melakukan facial, carilah informasi sebanyak-banyaknya, salon mana yang direkomendasikan cukup baik untuk facial. Kita juga perlu membandingkan kebersihan salon, alat-alat yang steril, jenis produk yang dipakai serta kecanggihan ahli kecantikan sangat menentukan hasil akhir. Jangan pernah terpaku pada harga yang murah. Murah tetapi membuat malapetaka bagi wajah Anda buat apa? Karena harga yang miring itu bisa disebabkan lantaran produk yang dipakai kualitasnya rendah atau alat yang digunakan juga minim.

Manfaat Facial :

1. Mengangkat kulit mati.
2. Menghaluskan kulit wajah.
3. Mengangkat komedo.
4. Mengangkat jerawat.
5. Mencerahkan kulit wajah.
6. Mengencangkan kulit wajah.
7. Menghilangkan flek-flek pada wajah.
8. Mengecilkan pori-pori wajah.

Hal yang perlu diperhatikan :

1.  Jangan melakukan facial pada saat Anda sedang haid. Karena kulit pada saat haid cukup sensitif dan akan memberi respon negatif jika difacial.

2.  Jangan berpikir problem kulit wajah dapat segera di atasi setelah difacial. Jika wajah Anda sedang berjerawat, apalagi sampai meradang, atau iritasi karena terkelupas, hindari dulu facial. Tunggu sampai iritasi atau radang jerawat mereda.

3.  Jangan ragu menyampaikan problem kulit wajah Anda pada ahli wajah. Karena ini sangat mempengaruhi cara kerja si ahli facial. Tanyakan juga produk apa yang dipakai, siapa tahu ia mempunyai beragam pilihan yang sesuai dengan Anda.

4.  Sehabis facial, kerap kali wajah terlihat merah-merah dan terlihat berlubang. Tidak usah panik. Karena itu memang efek samping dari awal perawatan. Jika tidak ada masalah kulit akan pulih kembali seperti semula dalam waktu sehari sampai dua hari.

5.  Tetapi Anda juga harus berhati-hati, jangan terlalu sering facial. Karena kulit butuh waktu untuk tumbuh dan berkembang lagi. Kulit akan menjadi tipis dan sensitif jika terlalu sering difacial. Cukup sebulan atau dua bulan sekali.

Ada yang bilang bahwa, facial sering menimbulkan iritasi pada kulit. Bukannya makin bersih, malah makin parah keadaannya. Memang kita harus berhati-hati jika ingin facial. Jangan pernah tergiur dengan harga yang murah. Lebih mahal bayarannya, maka lebih bagus juga hasilnya. Resiko facial memang lebih besar. Tetapi sebaiknya, jika Anda sering mempunyai masalah pada kulit wajah, lakukan pemeriksaan terlebih dahulu pada seorang dokter muka. Apakah ada obat lain yang dapat mengatasi masalah wajah Anda, sehingga Anda tidak perlu facial. Khusus untuk perawatan kulit wajah dianjurkan untuk melakukan perawatan sesuai dengan anjuran seorang yang ahli di bidangnya. Jangan lupa untuk rajin membersihkan wajah setiap bangun tidur dan sebelum tidur atau sehabis bepergian. Usahakan tidak bermake up tebal, berikan ruang sedikit untuk wajah Anda, sehingga memberi kulit wajah kesempatan untuk bernafas. Tidak semua hasil facial bisa membuat kulit wajah halus, mulus seperti artis sinetron.

Semoga Bermanfaat =))

--By learning to obey we know to command--

Postingan Lainnya dapat Anda Lihat Disini ::

Bahaya Memakai Lipstik


Sifat Wanita menurut Primbon Jawa

Sifat Wanita dari Bentuk Payudara

Tips Agar Ketiak Tidak Hitam

Pemakaian Bra
READ MORE - Manfaat Facial



Bahaya Memakai Lipstik

Wednesday, May 4, 2011 - 
Sebagian besar perempuan moderen akan menggunakan lipstik secara teratur dan hampir setiap hari. Tapi tanpa disadari beberapa jenis lipstik bisa berbahaya bagi kesehatan giginya. Peneliti dari University of Sao Paulo, Brazil menemukan dampak buruk lipstik bagi kesehatan. Peneliti menemukan beberapa lipstik mengandung parafin, yaitu salah satu zat yang bisa merusak enamel gigi.

"Beberapa produk kecantikan memang menggunakan parafin dalam jumlah sedikit, tapi jika produk ini digunakan secara teratur maka bisa menyebabkan karies gigi (keropos gigi)," ujar ketua kelompok penelitian, Antonio Habier, seperti dikutip dari GeniusBeauty.

Parafin yang melekat pada permukaan gigi akan membuat partikel-pertikel kecil dari makanan melekat dengan mudah. Kondisi ini akan menciptakan tempat perkembangbiakan yang baik bagi reproduksi bakteri menular. Sehingga penggunaan lipstik secara teratur bisa menimbulkan infeksi yang membuat retakan kecil atau membentuk rongga di enamel gigi.

Dalam studi ini, peneliti melakukan pengujian terhadap 10 merek lipstik yang cukup populer. Ternyata didapatkan sebagian dari produk tersebut bisa menyebabkan peningkatan risiko wabah penyakit gigi dan masalah gigi lainnya.

Antonio Habier menuturkan jika lipstik tersebut digunakan setiap hari atau secara teratur, maka masalah yang timbul pada gigi akan muncul dalam waktu 2-3 bulan. Diperkirakan rata-rata perempuan yang secara teratur menggunakan krim, maskara, lipstik dan produk kosmetik lainnya akan menerima hingga 2 kilogram senyawa kimia berbahaya.

Untuk menghindari dampak negatif yang mungkin timbul dari penggunaan kosmetik ini, spesialis gigi dari Brazil berencana untuk membuat semprotan khusus yang mampu melindungi enamel gigi dari parafin dan bakteri patogen.

Selain itu para ahli juga merekomendasikan agar para perempuan memberikan perlindungan yang lebih pada kesehatan giginya, serta memperhatikan dengan seksama bahan kandungan dari kosmetik yang digunakannya..

Semoga Bermanfaat =))

--A good book is great friend--

Postingan Blog Lainnya ::

Sifat Wanita menurut Primbon Jawa

Sifat Wanita dari Bentuk Payudara

Tips Agar Ketiak Tidak Hitam


Pemakaian Bra


Sifat Laki-Laki yang Harus dihilangkan saat Pacaran
READ MORE - Bahaya Memakai Lipstik



Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...