Tips Model Baju Untuk si Payudara Besar

Thursday, July 28, 2011 - 
Ladies yang mempunyai payudara besar bak Melinda Dee, ternyata tidak selamanya menyenangkan, terlebih dalam hal pemakaian busana. Agar tidak terkesan aneh dalam setiap penampilan, simak tips berikut untuk memadupadankan busana bagi 'si payudara besar' agar lebih percaya diri.

Pilih atasan ketat, dengan garis leher V rendah. Cobalah kenakan blouse lilit, off shoulder dan bentuk korset yang ketat di tubuh, tapi agak longgar di bagian dada. Anda bisa kenakan atasan berkerah atau kelepak kerah yang kecil dan mengarah vertikal dengan minimal detail. Garis bahu yang alami memberi penampilan lebih ramping.

Model dengan jahitan di bawah dada yang membingkai dada, umumnya akan tampak indah. Gunakan sedikit bantalan bahu untuk memanjangkan torso.

Cobalah kenakan atasan berlengan panjang yang melebar di bawah siku. Gunakan sedikit aksen vertikal seperti keliman, untuk membantu memanjangkan torso.

Selain itu bagi ladies yang mempunyai payudara besar sebaiknya Anda hindari model double breast atau model lainnya yang memiliki detail horizontal, bis ban yang lebar atau lengan pendek yang melebar, kerah atau kelepak kerah yang besar, motif atau corak besar, model bahu yang mengembung atau model bahu yang longgar serta aksen menggembung, raglan, lengan balon, kimono atau lengan yang menjuntai.

Gimana ladies?? semoga bermanfaat ya =))

Dream lofty dreams, and as you dream, so you shall become. Your vision is the promise of what you shall one day be; your ideal is the prophecy of what you shall at last unveil




Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...